Suryadharma Ali Beri Ucapan Selamat KARSA
Written By Unknown on Wednesday, September 4, 2013 | 9:59 PM
SURABAYA - Partai Persatuan Pembangunan yakin jika berdasarkan penghitungan manual KPU Jatim, pasangan Karsa akan tetap memenangkan pertarungan Pilkada Jatim. Hal itu disampaikan Ketua Umum PPP, Suryadarma Ali seusai melakukan pertemuan dengan Soekarwo dan Syaifullah Yusuf.
Bahkan SDA tak segan memberikan ucapan selamat kepada pasangan incumbent ini, atas terpilihnya kembali memimpin Jatim dalam lima tahun mendatang. Keyakinan tersebut, didasari dari beberapa penghitungan cepat yang dilakukan beberapa lembaga survey dan penghitungan sementara di kabupaten/kota.
"Selaku ketua umum Partai Persatuan Pembangunan, menyampaikan ucapan selamat kepada Pakde Karwo, dan Gus Ipul, yang telah memenangkan Pilkada Jawa Timur. Walaupun baru sebatas perhitungan sementara, saya ucapkan selamat." Kata Suryadarma Ali, di Surabaya, Rabu (04/09/2013).
SDA yakin jika rekapitulasi yang dilakukan KPU Jatim, hasilnya tidak akan jauh berbeda dari penghitungan sementara tersebut. Bahkan SDA menjamin hasil akhir, jumlah suara yang diperoleh pasangan Karsa, akan definitif.
"Dan feeling saya mengatakan, bahwa walaupun suara itu masih sebatas perhitungan sementara, belum ada dikeluarkan hasil perhitungan resmi dari KPU, insting saya mengatakan bahwa perhitungan suara itu menunjukkan hasil yang definitif nantinya. Makanya saya berani mengucapkan selamat." Ungkapnya.
SDA menilai masyarakat Jatim pada Pilkada pada 29 Agustus 2013 lalu berjalan dengan baik, lancar, sukses, dan demokratis. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat, yang mampu melalui Pilkada dengan sehat.
PPP Sambut Baik Koalisi
Wacana penggabungan partai islam dalam menentukan calon presiden 2014 mendatang, ditanggapi serius oleh Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Ketua Umum PPP, Suryadarma Ali senang dan menyambut baik kerjasama tersebut jika terjadi.
"Bagi Partai Persatuan Pembangunan, kerjasama itu baik, kami selalu mendambakan kerjasama yang baik, kerjasama yang amanah." Katanya.
Namun SDA enggan berspekulasi lebih jauh terkait koalisi tersebut, karena sampai saat ini belum ada komunikasi antar partai islam. Sehingga, untuk menentukan figur yang akan didukung dalam Pilpres mendatang, juga belum berani dijawabnya.
"Jadi, berkoalisi itu bagus, perlu, seluruh kekuatan partai politik bersatu, membangun Indonesia. Partai Persatuan Pembangunan setuju, tetapi koalisi yang amanah. Sampai saat ini belom ada komunikasi, kalau calon (capres-red), nanti bisa kita bicarakan." Tambahnya.
PPP juga mencermati beberapa lembaga survey yang mengeluarkan nama nama populer, sebagai figur calon Presiden 2014. Bahkan, tidak hanya calon yang sudah ada, pihaknya juga mencermati beberapa tokoh yang diperkirakan bakal muncul kepermukaan.
"PPP mencermati semua calon, calon calon yang sudah muncul, calon calon yang sudah deklarasi, maupun calon calon yang sedang digadang gadang, dan ingat ada juga calon yang belom muncul." Imbuhnya.
Labels:
Politik
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !