Ilustrasi demo
Mobil dinas dengan nomor polisi DD 7015 AY itu disandera massa yang menamakan diri Forum Mahasiswa Makassar (Formakar) saat melintas di bawah jembatan fly over Makassar.
Mobil milik Departemen Agama tersebut kemudian dinaiki oleh para mahasiswa dan dijadikan sebagai panggung orasi. Selain menyandera mobil, mahasiswa juga melakukan aksi teaterikal dengan tidur di jalan tanpa mengenakan baju.
Aksi itu sendiri dilakukan sebagai bentuk keprihatinan mereka terhadap petani yang ada di Indonesia. Mereka menilai nasib petani Indonesia dari hari ke hari semakin tertindas.
Kordinator aksi, Alam, mengatakan, saat ini petani di Indonesia sering dibenturkan dengan pengusaha terkait kasus tanah, sepeti halnya di Kabupaten Bulukumba yang tanahnya diklaim oleh perusahaan dan PTPN XIV di Kabupaten Takalar yang bersengketa dengan masyarakat.
(Arham Hamid/Sindo TV/kem)
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !